HKN Puskesmas Togo-togo
Kegiatan HKN Pada Puskesmas Togo-togo (Foto: Wawan)

HKN di Togo-togo, Kreatifitas Tanpa Menanggalkan Protokol Covid-19

Diposting pada

Hari Kesehatan Nasional atau HKN sebagai kegiatan peringatan secara Nasional juga terlaksana pada Bumi Turatea Kabupaten Jeneponto.

Beritaku.Id, Komunitas – Kenal daerah yang berhias dengan senyum manis warganya, dengan bahasa Makassar yang kental. Bersapa satu dengan yang lain.

Hari itu, berkumpul beberapa orang dengan masker yang setia menutupi hidung dan mulut para peserta yang datang.

Balutan pakaian yang menarik, para panitia sibuk mempersiapkan segala kebutuhan pelaksanaan kegiatan. Bagai sebuah acara dan event yang besar.

Mereka adalah Staff dan karyawan Puskesmas Togo-togo yang setia mengatur segala kebutuhan untuk perayaan sebuah kegiatan.

Momentum Hari Kesehatan Nasional yang jatuh setiap tanggal 12 November 2020. Puskesmas Togo-Togo tidak mau ketinggalan pada momentum HKN dengan pemasangan spanduk dan beberapa kegiatan.

Baca juga: Puncak Je’ne-Je’ne Sappara Jeneponto 2018, Kr. Raja: Untuk Melestarikan Budaya

HKN Oleh Puskesmas Togo-togo

Tak hanya staff dan karyawan tetapi juga para kader terlatih dari PKM ini ikut ambil bagian. Terlihat umbul-umbul serta pelaksaan beberapa lomba berbaris rapi pada lokasi sekitar Puskesmas Togo-togo.

Kepala Puskesmas dengan kabinetnya memberikan arahan langsung pelaksanaan kegiatan kepada Panitia Pelaksana.

Sejak pagi, persiapan ini telah terlaksana, nampak kesibukan para karyawan, dengan menggunakan kendaraan roda empat dan juga roda dua, masing-masing sibuk dengan urusan sesuai job deskripsi kepanitian.

Sesekali mereka saling sapa, kemudian menghilang lalu datang kembali, semua untuk persiapan yang baik.

Dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat, pembukaan tersebut berlangsung pukul 16.00 Wita di halaman Puskesmas Togo-Togo.

Kegiatan ini juga di hadiri oleh Kepala Bidang Pegawaian Mustamin Rumpa, Kepala Bidang Bina Kesehatan Masyarakat Kamal. Tidak hanya itu, tetapi Kepala Wilayah Kecataman Batang Basuki juga tampak pada lokasi kegiatan. Berbaur dengan peserta, tak ketinggalan mereka saling sapa, satu sama lainnya.

Dengan langkah percaya diri, setelah menganggukkan kepala penghormatan kepada undangan yang hadir pada acara, Ketua panitia Okky Rosandy Hasman menjelaskan secara singkat terkait pelaksanaan kegiatan ini.

“Tema yang kita angkat sejalan dengan tema Kementerian Kesehatan yaitu Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat. Peserta lomba adalah staf serta kader posyandu” Jelas Okky.

“Dan kita harapkan pelaksanaan kegiatan ini akan mampu membangun solidaritas dan kebersamaan”. Sambunya
Okky juga menambahkan bahwa kegiatan yang di laksanakan tersebut tetap di ketatkan pada protokol kesehatan.
“Setiap pelaksanaan lomba akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Semua diwajibkan menggunakan masker serta mencuci tangan”, tambahnya.

Kepala Bidang Kepegawaian Dinas Kesehatan Kabupaten Jeneponto Mustamin Rumpa .dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang luar biasa terhadap puskesmas Togo Togo
“Kami mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini. Mari kita memperingati HKN tahun ini dengan semangat untuk terus melawan Covid-19. Dan kami ingatkan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap pelaksanaan kegiatan HKN ini” ungkapnya.

Kegiatan ini di tutup dengan pemotongan pita sebagai tanda pembukaan lomba kreasi posyandu.

Kegiatan Sosial PKM Togo-togo

Masih teringat jelas bagaimana Puskesmas ini memiliki respon yang cepat (Quick Services) dalam hal penanganan pasien secara sosial. Dalam beberapa jejak digital, PKM ini memberikan bantuan kepada Dahlan dan Ruga’ pada beberapa waktu lalu.

Kegiatan Sosial PKM Togo-togo
Salah Satu Kegiatan Sosial PKM Togo-togo -Foto:Cakrawala

Dengan kasus kedua warga Kecamatan Batang mengalami kelumpuhan menahun, suami istri. Imran Rosadi memimpin langsung penyerahan kegiatan tersebut.

Dengan data postingan masyarakat miskin melalui Media Sosial, instansi lambang bakti husada tersebut, langsung terjun menyapa warga. Dan masih terdapat beberapa kegiatan sosial yang terlaksana.

Hal ini menunjukkan bahwa Manajemen Puskesemas ini selain profesional juga sosial kepada lingkungan sekitar, tentu dengan kepemimpinan yang baik dan mendapatkan dukungan baik dari bawahan serta melakukan adaptasi dengan lingkungan sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *