Lurah Layang Gelar Kerja Bakti untuk Wujudkan Program Gema Sabtu Bersih

Lurah Layang Gelar Kerja Bakti untuk Wujudkan Program Gema Sabtu Bersih

Diposting pada

BERITAKU.ID, MAKASSAR – Lurah Layang, A. St. Hamdana pantau kegiatan kerja bakti Gerakan Makassar (Gema) Sabtu Bersih di RW 04 Kelurahan Layang, Kecamatan Bontoala, Makassar, Sabtu (20/7/2019).

Kegiatan tersebut melibatkan berbagai stakeholder, ketua LPM, ketua KPM, Ketua RT/RW, Kader, Penasehat, Punggawa hingga Swakelola.

Tak hanya memantau, Lurah Layang, A. St. Hamdana terlihat terlibat langsung dalam kegiatan kerja bakti tersebut.

Kali ini, Fokus kerja bakti adalah membersihkan sarana dan fasilitas umum seperti jalan dan saluran drainase dari sampah.

Menggunakan sapu lidi, sampah dikumpulkan dan dimasukkan dalam gerobak sampah.

Selain itu, jalan paving block pun berubah bersih. Sebagian lagi ada yang membersihkan saluran drainase dari sedimentasi yang mengganggu aliran air pembuangan warga.

Lurah Layang A.St Hamdana, M, ST mengapresiasi kegiatan tersebut.

“Terima kasih atas kontribusi warga dan stakeholder terkait yang sudah bekerja sama membenahi wilayah,” kata Hamdana. (*)

 

Editor: Dicky Minion