BERITAKU.ID, MAKASSAR – Menjelang leg ke 2 Liga Champion pada semifinal yang akan mempertemukan Club Ingris dan Club Spanyol yakni Liverpool Fc vs Barcelona Fc di stadion Andield dini hari nanti Rabu 8 Mei 2019, Selasa (7/5/2019).
Kali ini Liverpool siap menyambut kedatangan Barcelona di Anfield Stadium dalam laga kedua semifinal Liga Champions dini hari WIB nanti. The Reds harus kerja ekstrakeras untuk lolos ke partai final dikarenakan tertinggal agregat 0-3 di pertandingan pertama. Tentu bukan pekerjaan mudah bagi Liverpool untuk memastikan tiket ke partai final Liga Champions.
Selain itu, mereka juga harus kehilangan dua pemain bintang, Mohamed Salah dan Roberto Firmino. Salah mengalami gegar otak, sedangkan Firmino masih mengalami cedera otot.
Di kubu lawan, pelatih Barcelona, Ernesto Valverde akan memainkan formasi 4-4-2. Varverde mengubah gaya permainan Barcelona setelah kehilangan Ousmane Dembele yang mengalami cedera otot.
“Tanpa Dembele? Tentu, itu masalah karena dia pemain yang dapat menciptakan ruang dan merenggangkan pertahanan lawan dengan kecepatannya,” kata Valverde, dikutip dari Football Espana.
Blaugrana juga sangan diuntungkan berkat 3 gol ketika Liverpool bertandang ke markas Barcelona, Kamis lalu (2/5/2019) dini hari WIB. Barcelona menang 3-0 di Estadio Camp Nou. (AFP / Javier Soriano). Namun Barcelona juga harus tetap waspadan di kandang lawan padan malam nanti.
Berikut Jadwal Liverpool vs Barcelona
Rabu, 8 Mei 2019
02.00 WIB, Liverpool vs Barcelona
Stadion Anfield
Live: RCTI (*)
Editor: Dicky Minion