Cara Menulis Artikel
Menulis Artikel Dengan Cara Cepat Dalam Pengeditan (Foto: Hipwee)

Panduan Gaya Menulis Website, Profesional Hanya Dengan 3 Jam

Diposting pada

Penulis Beritaku.id memiliki panduan khusus gaya menulis dalam mengedit tulisan, menjadi sebuah karya yang menarik bagi pembaca, bagaimana caranya?

Beritaku.id, Pendidikan – Menjadi seorang penulis maupun editor, merupakan pekerjaan yang membutuhkan keterampilan khusus. Sayangnya tidak semua penulis dan editor mau membuka rahasia menjadi editor.

Tapi media ini akan mempersembahkan kepada anda tentang bagaimana cara menjadi seorang penulis serta editor pemula menjadi profesional dalam waktu 3 jam.

Panduan berikut ini, untuk mengedit tulisan dalam website dengan SEO.

Atur Tampilan

Tampilan laptop atau komputer merupakan bentuk saat melakukan pengeditan. Untuk memudahkan, maka rubah bahasa pada wordpress dengan menggunakan Bahasa Indonesia.

Dalam mengatur tampilan, maka langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Klik 3 titik pada kanan atas layar. Dibawah nama editor.
    Terdapat 3 pilihan, yakni: Bilah perkakas atas, Mode spotlight, dan modus layar penuh
  2. Tentukan bentuk dan posisi seluruh pengaturan yang sesuai dengan kebutuhan, terutama kenyamanan anda.

Bilah Perkakas Atas (Top Toolbar)

Dengan mengaktitkan bilah perkakas atas, akan menyebabkan toolbar (perkakas) ada pada bagian atas. Untuk menonaktifkan daripada tampilan ini maka silahkan klik kembali satu kali.

Mode Spotlight (Spotlight Mode)

Mode ini bertujuan, untuk fokus posisi kursor, dan membuat bagian lain menjadi buram. Caranya sama seperti cara pertama diatas. Untuk mengaktifkan, silahkan klik satu kali, dan menon aktifkan, juga harus dengan klik kembali 1 kali.

Modus Layar Penuh (Full Screen Mode)

Ini untuk membuat layar secara penuh, atau hilangnya dasbor dari layar yang ada. Untuk mengaktifkan, silahkan lakukan seperti cara pertama dengan mengklik.

Panduan Menulis Judul, Deskripsi, Pesona Dan Penulis

Media ini memiliki 4 hal pada awal pengeditan sebuah artikel:

  1. Judul,
  2. Deskripsi,
  3. Pesona, dan
  4. Nama Penulis.

Judul

Nah, Judul adalah bagian pertama dari sebuah artikel, sebagaimana judul terdiri dengan jumlah Kata 8 – 11 Kata. Judul dalam website beritaku group, untuk penulis tetap dan freelancer. Disiapkan oleh manajemen.

Meski demikian, seorang penulis tetap maupun editor memiliki kewenangan untuk merubah dan membuat formulasi judul. Sepanjang tidak merubah substansi dari sebuah judul.

Jumlah kata pada judul adalah 8 – 12 Kata, dan harus terdapat angka (numerik) pada judul.

Menulis judul dengan Uppercase atau huruf awal adalah huruf kapital.

Contoh penulisan judul:

Strategi Komunikasi Dalam Situasi Krisis Dengan 4 Metode Yang Mudah

Atau pada contoh judul lain, perhatikan gambar berikut.

Kotak Hitam, Contoh Penulisan Judul Pada (Foto:Beritaku.id)

Deskripsi

Deskripsi adalah bagian bawah dari judul. Merupakan paragraf dengan gabungan beberapa kalimat, yakni terdiri dari 20 – 40 kata. Atau 2 – 4 baris.

Deskripsi merupakan penjabaran dari judul yang sub pokok bahasan. Paragraf ini, yakni menggunakan pengaturan rata tengah dan model huruf italic atau tulisan miring.

Posisi deskripsi (Kotak biru) artikel (Foto:Beritaku.id)

Area Pesona

Selanjutnya, area pesona merupakan area setelah deskripsi, terdiri dari satu paragraf, dengan jumlah kata, 20 – 60 kata, atau 1 hingga 3 kalimat.

Area pesona merupakan area merupakan preposisi dari sebuah artikel, berisi pendapat pakar, data, maupun kalimat yang puitis.

Kami menggunakan area ini sebagai pesona untuk menarik para pembaca bertahan. Jika deskripsi dengan menggunakan logika, maka area pesona ini menggunakan hati atau jiwa, maupun lebih dekat dengan pembaca.

Area Pesona (Kotak Hijau) Merupakan Area Menyentuh Jiwa berisi Data, Pendapat Pakar Atau Kalimat Puitis (Foto: Beritaku.id)

Editor memiliki kewenangan untuk mengisi bagian ini tanpa merusak substansi tulisan dari para penulis, maka untuk melakukan hal tersebut. Seorang editor harus mampu menguasai seluruh konten artikel, agar tidak terjadi mis interpretasi.

Penulis Dan Kategori

Semua tulisan masuk pada beritaku harus menuliskan nama penulis dan kategori apa (kecuali, tulisan langsung oleh redaksi beritaku).

Adapun penempatan posisi penulis adalah berada dibawah pesona. Dengan tulisan:

Oleh: Nama Penulis (Penulis Kategori Apa)

Berikut contoh penulisan nama daripada nama penulis. Perhatikan penggunaan pesona pada paragraf kedua, juga deksripsi pada paragraf pertama.

Posisi Penulis dan Kategori (Foto: Beritaku)

Cara Untuk menuliskan seperti pada gambar diatas adalah:

  1. Blok tulisan Oleh hingga akhir nama penulis, kemudian Bold.
  2. Setelah itu, Blok buka kurang hingga tutup kurung lalu klik X2 Tika Atas pada ruang pengeditan. Selanjutnya bentuk dengan jenis huruf italic (tulisan miring)

Panduan Mengedit Konten

Setelah ini, maka akan masuk kedalam konten tulisan yang saat ini menjadi draft dalam lembar kerja Editor.

Tulisan yang telah masuk, harus teredit dengan memenuhi standar penulisan media ini.

Jumlah Kata Setiap Paragraf

Setiap paragraf berisi kalimat 2 – 4. Namun efektif adalah 3 kalimat, sementara itu setiap kalimat berisi 20 kata. Maka setiap paragraf merupakan gabungan 40 – 80 kata.

Editor harus berani untuk menekan entar membetuk paragraf baru demi menghindari paragraf yang terlalu besar.

Sub Judul

Sub judul sama dengan sub heading, dengan simbol H pada pengaturan. Dalam arti lain memiliki sinonim dengan Sub Pokok Bahasan.

Sub judul adalah bagian dari sebuah judul besar. Untuk sub judul ini, terdiri dari 200 – 299 kata dalam pembahasannya yang terurai dalam kalimat-kalimat dibawah sub judul tersebut.

Untuk memastikan bahwa jumlah kata setiap judul kurang dari 300 kata, maka perhatikan analisis keterbacaan pada sisi kiri layar. Analisis keterbacaan menggunakan Yoast Seo.

Cara Menambah Sub Judul

  1. Arahkan kursor pada area yang akan kita buatkan sub judul,
  2. Klik rubah jenis blok atau gaya,
  3. Pilih tajuk, lalu tentukan apakah ini merupakan H2, H3, H4, H5, H6
    H2 merupakan sub judul penting setelah judul
    H3 merupakan bagian dari H2,
    H4 merupakan jabaran setelah H3, dan seterusnya.

Perhatikan gambar berikut ini:

Panduan menambah Sub heading atau Sub Judul

Klik icon seperti panah merah, kemudian klik tanda panah biru.

Cara Memasukkan Gambar, Dan Jumlah

Gambar terdapat dua jenis, yakni gambar dalam pos dan gambar unggulan (andalan).

Gambar Dalam “Body” Post

Cara memasukkan gambar adalah dengan mengarahkan kursor pada posisi paragraf yang akan kita isi dengan gambar, tunggu sampai muncul tanda + pada layar anda.

Cara Menambahkan Gambar (Foto: Beritaku.id)

Selanjutnya, Klik tanda plus tersebut, seperti gambar diatas. Klik jelajahi semua, hingga muncul gambar seperti berikut ini.

Klik Klasik

Kemudian Klik Klasik untuk memasukkan gambar, hingga muncul gambar seperti berikut ini.

Maka akan muncul gambar berikut:

Selanjutnya akan muncul gambar seperti dibawah ini.

Perhatikan tanda panah hitam dan hijau.

Tanda panah hitam adalah gambar yang baru terunggah, sementara tanda panah hijau adalah identitas gambar.

Cara Mengisi Identitas Gambar (Foto: Beritaku.id)

Identitas gambar terdiri dari 3 hal penting, yakni:

  1. Text Alternatif,
  2. Judul Gambar,
  3. Keterangan
Text Alternatif

Text Alternatif merupakan nama lain dari sebuah gambar, dalam pengaturan SEO, harus mengandung kata kunci.

Adapun Text Alternatif adalah kepentingan SEO, dan ini tidak muncul pada saat membaca artikel terbit

Judul

Judul dari gambar adalah nama daripada gambar tersebut, cukup 2 atau 3 kata.

Keterangan Gambar

Jika Text alternatif tidak tampil saat membaca artikel, ini berbeda dengan keterangan gambar. Justru ini yang akan muncul pada bagian bawah sebuah gambar.

Cara mengisi keterangan gambar, jangan copy paste text alternatif, tapi pergunakan variasi kalimat.

Jumlah Gambar

Adapun jumlah gambar dalam body artikel adalah menyesuaikan dengan komposisi kata dalam artikel tersebut. Setiap 300 – 500 kata harus terdapat satu gambar.

Sehingga jumlah gambar dengan jumlah 600 kata, terdapat 1 – 2 gambar (tidak termasuk gambar unggulan). Namun jika kita akumulasi semua gambar menjadi 2 atau 3 gambar.

Atau dengan tulisan panjang 1500 kata maka dalam body artikel terdapat 3 – 5 gambar, + gambar unggulan.

Gambar Unggulan Atau Andalan

Apa itu gambar unggulan atau adalan?

Merupakan gambar yang akan tampil pada postingan awal dari website, dalam hal gambar utama ini, harus gambar yang memiliki resolusi yang tinggi.

Cara memasukkannya:

  1. Pada menu kanan atas tekan pengaturan, lalu tekan post
  2. Masukkan gambar andalan yang telah anda pilih
Panduan Memasukkan Gambar Utama Pada Website (Foto: Beritaku.id)

Urutan:

  1. Tekan sesuai arah panah berwarna merah
  2. Panah biru untuk mengarahkan pengaturan Pos
  3. Panah hijau untuk menambahkan, menetapkan gambar unggulan (andalan)

Setelah menekan panah hijau, maka masukkan gambar sebagaimana memasukkan gambar seperti pada body post. Jangan lupa mengisi, Teks Alt, Judul gambar dan Keterangan.

Tautan (Link) Dan Jumlah

Apa itu tautan dan Link?
Jadi simpelnya begini, tautan atau link itu adalah daftar pustaka atau bacaan. Literatur, referensi, sama saja. Penamaan saja yang beda.

Dalam penulisan sebuah artikel maka tautan ini terbagi dua yakni: Linkin (dari dalam) dan linkout (dari luar). Berikut penjelasannya.

LinkIn atau Tautan Internal

Tautan internal atau link in, merupakan cara menghubungkan artikel dengan artikel lain dalam sebuah website.

Maksud dan manfaat dari tautan internal adalah saling menguatkan antara tulisan satu dengan tulisan lainnya.

Untuk melakukan penautan internal, caranya yaitu:

  1. Perhatikan tema (judul) tulisan yang sedang kita buat, ketikkan judul pada pencarian website. Misalnya Beritaku.id,
  2. Cari dalam kolom pencarian, dengan mengetik kata kunci, misalnya: Panduan atau kisah nabi dan sebagainya.
  3. Setelah itu website akan menampilkan berbagai artikel, sesuai dengan ketikan kata pencarian.
Panduan mencari Link In

Setelah itu ketikkan kata kunci, misalnya panduan maka akan muncul seperti berikut ini.

Hasil Pencarian Linkin, Dan Daftar Artikel Yang Berhubungan Dengan Pencarian

Kotak hijau, kolom pencarian, setelah menekan enter maka akan menampilkan struktur artikel seperti kolom kuning.

Maka siapkan untuk melakukan copy link, dengan 2 cara:

  1. Copy langsung dari judul
  2. Copy url.
Linkin Judul
Melakukan Blok Pada Judul Yang Sesuai dengan Artikel Yang Sedang Kita Buat

Setelah itu, Ctrl + C (Copy), kemudian kembali ke artikel atau tulisan, kemudian letakkan kursor, lalu ctrl + V (Paste), seperti berikut ini contohnya.

Baca juga beritaku: Penulis Tetap: Aturan, Kode Etik, 10 Panduan Menulis Konten Beritaku.Id

Untuk membuat link in (tulisan berwarna biru diatas) maka klik 1x dalam link tersebut, sehingga memunculkan gambar seperti berikut.

Aktifkan buka pada tab baru. Maksudnya jika pembaca membaca tulisan anda, dan mengklik link tersebut, maka akan terbuka pada tab (tampilan) baru, tidak menimpa artikel yang sedang mereka baca.

Membuat Link Untuk Dibuka Pada Tab Baru
Cara Membuat Linkin Manual

Cara lain adalah, dengan copy URL. Pada saat membuat linkin dengan cara manual, maka lihat kata yang ada dalam artikel, misalnya cara Linkin.

Ketik, seperti pada pencarian yang dijelaskan sebelumnya.

Bedanya, jika sebelumnya kita langsung copy setelah memblok judul yang akan kita ambil. Maka kali ini dengan cara copy URL.

Arahkan mouse pada judul yang akan kita ambil urlnya. Setelah itu Klik kanan tepat pada judul dari pencarian.

Ketik Pada Pencarian (Kotak Hijau muda), Kemudian Klik Kanan Pada Judul (Panah Hijau), Lalu klik kiri pada Salin alamat Link (Panah Merah)

Setelah itu kembali pada artikel, kemudian blok kata atau kalimat yang akan anda buatkan link, seperti ini.

Misalnya hendak melakukan linkin untuk kata yang dilakukan secara manual.

Urutan Panah, Mereah, Kuning, Hijau, Biru dan Hitam

Setelah melakukan blok sebagaimana pada panah merah, maka klik link (panah kuning) atau tekan ctrl + k, setelah itu paste daripada judul url yang anda copy sebelumnya.

Setelah itu tekan buka tab baru (panah biru), dan terakhir klik tanda panah seperti yang ditunjuk panah hitam.

Maka hasilnya seperti ini kalimat yang akan anda buatkan link.

Link Out atau Tautan Eksternal

Link out adalah tautan bersumber selain dari beritaku.id

Caranya tidak berbeda dengan membuat link ini manual (pembahasan paragraf sebelum ini).

Hanya saja, cara mencari link out adalah, buka crome pada pencarian Google, lalu ketik kata kunci, misalnya cara menulis artikel seo.

Salin URL alamat link yang sesuai dengan yang kita maksud dari pancarian, klik kanan, lalu klik salin alamat link. Kemudian kembali kepada kata atau kalimat yang akan kita pasang Link Out.

Jumlah Link Atau Tautan

Adapun jumlah link atau tautan terdiri dari, yaitu:

  1. Setiap 500 kata, maka Linkin (tautan internal), minimal 1 link, baik dengan cara copy langsung judul, maupun dengan cara manual, Sehingga jika sebuah tulisan terdapat 1500 kata, maka jumlah link minimal 3.
  2. Linkout (Tautan eksternal), minimal 2 tautan jika jumlah kata dalam artikel tersebut 1500 kata.

Panduan Menghapus Link

Setelah kita membuat link, ternyata link tersebut tidak sesuai dengan yang kita harapkan atau tidak semua huruf masuk dalam link, karena kesalahan saat melakukan blok.

Maka caranya, tempatkan kursor pada link yang akan kita hapus. Kemudian klik pada bagian seperti gambar ini.

Perhatikan gambar, cara menghapus link, tempatkan kursor pada link (panah ungu), kemudian klik tanda link yang aktif (panah hitam).

Demikian panduan untuk menulis website agar tampilan menarik, mendekati penulis profesional hanya dengan 3 jam belajar.