Pemuda Muhammadiyah, sebuah organisasi pelopor dengan tujuan amar ma’ruf nahi munkar, berasaskan islam. Terdapat pembahasan tentang remaja, dan Mahasiswa yang juga menjadi sub organisasinya, serta tentang sejarah masing-masing. Maka, begini jelasnya.
Beritaku.id, Organisasi dan Komunikasi_ – Mengatasnamakan rakyat dengan menggaungkan kebenaran dan janji pada setiap peride pergantian kekuasaan. Hingga membuat rakyat mengalami tipu daya, buta karena lidah goyang dan begitu manisnya. Lalu pada akhirnya satu per satu masuk kepada jurang yang dala, dan gelap. Harus bagaimana? kami, rakyat?
Oleh: Ayu Maesaroh(Penulis Organisasi dan Komunikasi)
Hai, kembali dengan tagline tulisan yang dirindukan, rindu yang selalu berada padamu. Yang selalu mengiringi langkah untuk terus maju, dan berjuang.
Mengubah dunia menjadi lebih baik dan dapat membuka jendela dunia lebih lebar, dengan berbagi ilmu pengetahuan yang ada.
Dan semua itu akan terwujud bila mana para generasi muda mau berkontribusi, mewujudkan dunia yang penuh dengan ilmu pengetahuan, serta berbagai hal positif lain di dunia ini.
Tapi bicara masalah soal pemuda, ada salah satu gerakan yang juga menjadi salah satu wadah bagi para pemuda untuk menggaungkan aspirasi mereka, ialah Pemuda Muhammadiyah, yang akan kita bahas di artikel kali ini.
Sejarah Lahir Pemuda Muhammadiyah
Pemuda muhammadiyah,adalah salah satu organisasi yang ada di dalam sebuah ormas yang bernaung atas nama Muhammadiyah.
Organisasi ini berawal daripada pencetusan atau peresmiannya pada tahun 1937, tepatnya di Daerah Istimewa Yogyakarta, pada tanggal 2 Mei tahun tersebut.
Awalnya, organisasi ini bernama Siswo Priyo Proyo, yang merupakan sub dari organisasi Muhammadiyah, dengan tujuan membina generasi muda untuk menjadi generasi lebih baik, dalam hal ini adalah masalah agama.
Usut punya usut, ternyata organisasi tersebut sudah KH. Ahmad Dahlan damba, semenjak beliau mendirikan ormas tersebut.
Lalu seiring berjalannya waktu, Organisasi kepemudaan tersebut berubah nama menjadi Organisasi Muhammadiyahh Bagian Pemuda. Yang mana lebih menitikberatkan pada pembinaan generasi muda.
Baca juga beritaku: Sejarah Olahraga Biliar: Definisi Hingga Induk Organisasi
Nama tersebut adalah salah satu hasil daripada Kongres Muhammadiyah yang terlaksana sebagai Kongres ke-21, dan membuahkan keputusan demikian.
Lambat laun organisasi tersebut memberikan hasil yang signifikan, ditambah dengan pemuda-pemuda yang semakin progesif dalam mengubah diri mereka menjadi lebih baik.
Dengan mengadakan beberapa kegiatan yang bermanfaat, dan sebagainya. Hingga hal tersebutlah yang menjadi ide bagi Induk daripada organisasi Muhammadiyah Bagian Pemuda, untuk mengesahkan sebagai organisasi ortom sendiri.
Mereka sudah mandiri, memberikan kesempatan untuk mengolah daripada organisasi kepemudaan tersebut, pada tanggal 2 Mei 1937, dengan pergantian nama Pemuda Muhammadiyah.
Tujuan dari Pendirian Pemuda Muhammadiyah
Goals adalah salah satu pegangan yang harus kuat, sehingga kita yang melaksanakannya dapat memahami bagaimana strategi yang bagus untuk mewujudkannya.
Hal inilah yang juga dilakukan oleh Organisasi ini, yang mana mereka memiliki banyak sekali tujuan yang ingin dicapai, salah satunya agar menjadi pribadi yang islami, serta lebih baik ketimbang sebelumnya.
Namun pada intinya adalah, organisasi ini memiliki tujuan, yang mana mereka ingin menggerakkan potensi daripada pemuda islami demi terwujudnya tujuan daripada membentuk kader persyarikatan, kader bangsa, dan kader ummat, dalam mencapai tujuan dari Muhammadiyah.
Sehingga tidak heran di dalamnya nanti ada sebuah pembinaan, yang mana menggali potensi daripada generasi muda, untuk mencapai hal tersebut.
Semboyan Pemuda Muhammadiyah
Untuk mendukung dari tujuan yang ada dalam organisasi ini, maka organisasi daripada kepemudaan Muhammadiyah, mempunyai sebuah semboyan yang sangat terkenal.
Hingga hal tersebut seperti identitas daripada organisasi ini. Ya, benar. Semboyannya adalah berlomba-lomba melakukan sebuah kebaikan, atau bahasa Arabnya adalah Fastabiqul Khairot.
Karena pada dasarnya manusia memang harus melakukan kebaikan, entah kepada sesama manusia, ataupun sesama makhluk ciptaan Tuhan.
Yang mana hasilnya nanti, kita akan mendapatkan perlakuan yang sama dari orang lain, serta mendapatkan kebaikan lainnya atas apa yang kita lakukan kepada orang lain atau makhluk hidup lain di dunia ini.
Visi, Misi Pemuda Muhammadiyah
Selain semboyan, dan tujuan daripada organisasi kepemudaan Muhammadiyah, mereka juga memiliki visi misi, yang menjadi titik goals daripada organisasi tersebut.
Karena pada dasarnya sebuah perkumpulan akan berjalan dengan baik, jika ada sebuah visi misi, serta tujuan yang ingin dicapai.
Baca juga beritaku: Sejarah Hingga Induk Organisasi Seni Bela Diri Kempo
Hal ini juga berlaku kepada organisasi kepemudaan muhammadiyah, yang juga mempunyai tujuannya, antara lain:
Untuk visi sendiri, organisasi ini memiliki satu tujuan, ialah Menjadi Pemuda Muhammadiyah yang unggul, independen, dan mandiri, serta transformatif, juga berperan dalam ranah nasional maupun global pada tahun 2022.
Sedangkan untuk misinya sendiri, ada beberapa, antara lain:
- Mendorong serta memfasilitasi pemuda untuk mengembangkan potensi mereka
- Mengembangkan potensi dari segi bidang ekonomi, juga perotonomian pemuda
- Mengasah kepekaan dari segi kepekaan sosial, serta sense of crisis dari para kader
- Memberikan dorongan bagi pemuda untuk terlibat dalam peran yang ranahnya keummatan dan kebangsaan, hingga kepada tingkat nasional dan global.
Itulah beberapa visi serta misi daripada organisasi kepemudaan Muhammadiyah ini.
Logo dan Makna Logo Pemuda Muhammadiyah
Sebuah logo tercipta, karena pada dasarnya mereka ingin merepresentasikan organisasi tersebut sesuai dengan logo atau lambang yang mereka buat.
Lambang tersebut juga menjadi salah satu identitas, yang mana tujuannya nanti adalah mendapat penerimaan yang layak dari ranah kehidupan sosial masyarakat.
Maka logo tersebut juga mempunyai tujuan yang hampir sama, yang mana organisasi kepemudaan Muhammadiyah tersebut, merepresentasikan diri mereka, lewat daripada logo yang mereka buat.
Maka, beberapa arti daripada logo tersebut antara lain:
Warna Dasar
Secara keseluruhan, warna dasar daripada logo organisasi kepemudaan Muhammadiyah ini, adalah hijau. Dan kita sangat paham bahwasannya warna hijau tersebut merepresentasikan sebuah kedamaian, kesuburan, kesegara, dan sejenisnya.
Lalu ada warna putih pada bunga melati yang masih kuncup, merepresentasikan sebuah kesucian, dan sejenisnya.
Bagian Logo
Yang pertama adalah gambar daripada kuncup bunga melati, melambangkan Pemuda yang memiliki kesetiaan pada negara, bangsa, dan agama. Memiliki sikap yang tegas serta pantang menyerah.
Lalu yang selanjutnya, adalah tangkai dari kuncup bunga, yang mengartikan satu, atau sebuah ketauhidan. Yang ketiga adalah kelopak bunga yang berjumlah ada 6.
Merepresentasikan tentang rukun iman yang ada 6, dan harus diimani oleh ummat beragama islam. Selanjutnya ada daun dari kuncup bunga yang berjumlah 5, yang juga merepresentasikan rukun islam yang wajib dilakukan.
Yang kelima ada daun dari kuncup bunga yang jumlahnya ada 2, merepresentasikan tentang dua kalimat syahadat, yang harus diucapkan ketika akan memeluk agama islam.
Yang keenam, adalah pita berate, merepresentasikan sebuah kegembiraan.
Tulisan dalam Pita
Tulisan dalam logo tersebut berbunyi fastabikul khairat, yang mana sudah kita singgung dari awal, bahwa ini adalah semboyan daripada organisasi kepemudaan dari Muhammadiyah.
Dengan arti berlomba-lomba dalam melakukan kebaikan. Entah kebaikannya terhadap sesama manusia, ataupun dengan makhluk ciptaan Allah yang lainnya.
Struktur Kepengurusan Organisasi Pemuda Muhammadiyah
Untuk struktur dari organisasi ini, terdiri dari 3 komponen, yakni ketua, wakil ketua, serta bendahara umum. Yang nantinya ketiga komponen ini akan dibantu oleh beberapa komponen lainnya.
Bagian Ketua
Untuk ketua umum daripada organisasi kepemudaan dari Muhammadiyah, adalah Sunanto. Untuk masa jabatan dari 2018 hingga 2022 nanti.
Beliau dibantu oleh beberapa komponen ketua, antara lain:
- Ketua bagian organisasi dan keanggotaan
- Bagian dakwah serta pengkajian agama
- Kaderisasi serta pendidikan
- Bagian KOKAM serta SAR
- Ketua bagian bidang komunikasi, informasi, serta telekomunikasi
- Bagian ekonomi dan kewirausahaan
- Bidang hikmah serta hubungan antar lembaga
- Bidang seni budaya, olahraga, serta pariwisata
- Hukum, HAM, dan Advokasi
- Bidang Hubungan Luar Negeri
- Energi dan beserta sumber daya mineral
- Sektor kehutanan serta lingkungan hidup
- Bidang Pertanian dan nelayan
- Kesehatan serta kesejahteraan masyarakat secara luas
- Sektor infrastruktur dan perhubungan
- Kemaritiman, dan yang terakhir
- Ketahanan Nasional.
Bagian Sekretaris
Begitu juga dengan Sekretaris umum yakni Dzulfikar Ahmad Tawalia, yang juga mendapat bantuan dari berbagai sekretaris lainnya di berbagai bidang, yang hampir sama bidangnya dengan ketua, namun ada penambahan bidang lainnya, seperti:
- Bidang Riset, Teknologi, serta MSDM
- Perbatasan dan pulau-pulau terdepan
- Ketahanan wilayah secara nasional
Bagian Bendahara
Bendahara dari organisasi ini, adalah Zaedi Basitu Rozzak, yang menjabat sampai dengan tahun 2022 nanti. Beliau mendapat bantuan daripada beberapa bendahara lainnya, dan tidak serumit dari ketua dan sekretaris.
Beliau hanya mendapatkan bantuan dari Bendahara, mulai dari I hingga ke Bendahara VI, yang nantinya akan mengurus beberapa administrasi bidang yang akan organisasi tersebut kelola.
Remaja Muhammadiyah
Lalu yang selanjutnya adalah Remaja Muhammadiyah, yang juga sub organisasi dari Ormas Muhammadiyah. Remaja Muhammadiyah atau yang sering dikenal dengan Pelajar Muhammadiyah.
Organisasi ini juga memiliki konsep yang sama, ialah mengamalkan amar ma’ruf nahi munkar. Yang artinya melaksanakan apa yang Tuhan perintah, dan menghindarkan diri dari larangan yang Tuhan perintahkan.
Organisasi ini memiliki sebuah asas yang berdasarkan islam, namun tetap pada pedoman daripada semboyan atau nilai-nilai dari pancasila, serta dasar negara.
Baca juga beritaku: Kepemimpinan Organisasi: Definisi, Syarat, Sidang
Mereka juga memiliki tujuan, yang mana tujuan tersebut adalah terbentuknya seprang pelajar muslim yang berakhlak mulia, berilmu, serta terampil dalam menegakkan serta menjunjung tinggi nilai agama islam.
Yang mana hal tersebut berimbas kepada hasil, adalah terwujudnya masyarakat islam yang sebenar-benarnya islam.
Sejarah Berdiri Remaja Muhammadiyah
Organisasi pelajar ataupun remaja Muhammadiyah ini, terwujud atas dasar berbagai kepekaan serta pandangan kritis atas fenomena yang ada pada masyarakat waktu itu.
Dengan adanya kekritisan dari fenomena yang ada, serta keinginan untuk membentuk sebuah organisasi berbasis pelajar.
Dan keinginan tersebut sebenarnya sudah terbesit sejak awal tahun 1900-an, hingga singkat cerita, organisasi berbasis pelajar, atau sering dikenal dengan Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), terbentuk, pada tanggal 24-28 Juli tahun 1960, di Yogyakarta.
Namun karena ada beberapa alasan tertentu, serta ada peraturan pemerintah yang mana tidak memperbolehkan sebuah organisasi membawa nama “pelajar” sebagai identitas nama dari organisasi tersebut.
Maka pada tahun 1992 tepatnya pada tanggal 18 November, IPM berubah menjadi Ikatan Remaja Muhammadiyah, atau IRM.
Perbedaan Remaja Muhammadiyah dengan Pemuda Muhammadiyah
Lalu, apa perbedaan dari IRM dengan Organisasi kepemudaan Muhammadiyah? Perlu kita ketahui, bahwasannya antara organisasi basis kepemudaan di Muhammadiyah, mereka telah dahulu ada, sebelum organisasi ini.
Ibaratnya adalah, mereka merupakan junior daripada organisasi kepemudaan, yang mana sekarang sudah memiliki hak untuk mengurusi organisasi itu sendiri, dan mempunyai tujuan yang jelas.
Serta organisasi Remaja Muhammadiyah ini, masih berada dalam naungan organisasi kepemudaan muhammadiyah.
Logo Remaja Muhammadiyah
Adapun arti dari logo IRM yang dapat kita pelajari lebih dalam, antara lain:
Warna Logo
Warna logo Ikatan Remaja/ Pelajar Muhammadiyah ini terdiri dari beberapa, yakni warna hitam, kuning, hijau, putih, dan merah.
Yang mana warna kuning ini terdapat di bagian tengah, serta warna dasar gambar matahari. Melambangkan sebuah keilmuan, dan warna kuning pada gambar matahari, melambangkan bahwa organisasi tersebut juga bagian dari kader Muhammadiyah.
Lalu ada hitam yang merepresentasikan ketauhidan. Warna putih pada lambang tersebut merepresentasikan kesucian, lalu merah yang juga mengartikan sebuah keberanian. Dan yang terakhir adalah warna hijau, yang melambangkan sebuah kerahmatan.
Gambar Logo
Terdapat beberapa gambar di logo tersebut, yang juga memiliki arti. seperti yang pertama adalah gambar matahari berwarna kuning, merepresentasikan bahwa Ikatan Remaja/Pelajar Muhammadiyah ini, juga bagian dari kader Muhammadiyah.
Lalu ada gambar Al-Qur’an pada bagian tengahnya, melambangkan bahwa Al-Qur’an sumber daripada ilmu yang ada di dunia ini, dan terlengkap.
Lalu ada gambar setengah bulat panjang berwarna putih, dengan tulisan arab yang berbunyi Nuun walqalami wamaa yatshuruun. Artinya Nuun, demi pena dan apa yang dituliskannya.
Mahasiswa Muhammadiyah
Yang selanjutnya adalah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah atau yang kita kenal sebagai IMM, juga sub organisasi dari Ormas Muhammadiyah, yang tersebar cukup luas.
Seperti sub-sub organisasi yang lain, IMM ini juga salah satu organisasi yang terbentuk atas dasar kekritisan mahasiswa akan fenomena pemerintahan yang ada pada masa tersebut.
Hingga dari berbagai fenomena itu, terbentuklah IMM, atau Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, dengan asas agama Islam, dan tetap maju untuk menjaga keutuhan bangsa dan negara.
Sejarah Singkat Berdirinya Mahasiswa Muhammadiyah
IMM atau yang sering kita kenal sebagai Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, adalah sub organisasi dari Ormas Muhammadiyah, yang terbentuk pada tanggal 14 Maret tahun 1964.
Tepatnya di Yogyakarta. Dan seperti yang sudah kita singgung, bahwasannya organisasi ini terbentuk atas dasar sebuah keresahan akan fenomena pemerintah pada zaman itu.
Baca juga beritaku: 10 Tipe Pemimpin Dan Gaya Kepemimpinan Dalam Organisasi
Seperti misalnya terpecahnya ummat islam karena fenomena daripada pemerintah yang otoriter, dan sebagainya. Maka terbentuklah Organisasi tersebut, dalam ranah pendidikan di tingkat perguruan tinggi lebih tepatnya.
Hal tersebut juga selaras dengan pendapat daripada pendiri dari Muhammadiyah yakni KH. Ahmad Dahlan, yang juga memiliki background pendidikan yang cukup tinggi.
Manfaat dan Tujuan Berdirinya Mahasiswa Muhammadiyah
Terlepas dari hal itu, IMM memiliki tujuan yang menjadi landasan, kenapa mereka terbentuk, serta mendapatkan persetujuan dari pendirinya. Beberapa maksud atau tujuan tersebut antara lain:
- Ikut dalam rangka memelihara serta membela harkat serta martabat bangsa
- Menegakkan serta menjunjung tinggi daripada nilai-nilai ajaran agama islam
- Menjadi upaya dari menopang, meneruskan serta melangsungkan
- Memiliki cita-cita sebagai pelopor, pelangsung, ataupun penyempurna daripada amal usaha Muhammadiyah
- Menjadi pembina dari beberapa kegiatan untuk memadukan, serta meningkatkan 3 komponen, yakni amal, iman, dan ilmu, dalam kehidupan masyarakat, ummat, serta persyarikatan.
Sekian ulasan kali ini, semoga menginspirasi.
Daftar Pustaka
- https://pemudamuhdiy.or.id
- https://pwpmjateng.or.id
- https://pdpmjepara.org
- https://pemudamuhammadiyah.org
- https://suaramuhammadiyah.id
- https://id.wikipedia.org
- https://www.distroipm.co.id
- https://staim-bandung.ac.id