Malaikat-malaikat utusan Allah SWt jumlahnya ada ribuan, namun beberapa yang perlu kita ketahui dalam islam setidaknya ada 10 daftar nama malaikat beserta tugasnnya.
Beritaku.id, Berita Islami – Allah menciptakan segala makhluk di muka bumi ini untuk beribadah kepada-Nya. Termasuk malaikat-malaikat utusan Allah, mereka selalu memuji pada Allah dan beribadah pada Allah.
Oleh : Luluk Fadiyah (Penulis Berita Islami)
Sebagai seorang muslim tentu sudah hafal dengan rukun iman yang jumlahnya ada 6 (enam). Keenam rukun iman tersebut yaitu : iman kepada Allah, iman kepada para malaikat, iman kepada kitab Allah, iman kepada para Rosul, iman kepada hari akhir serta iman kepada qada dan qodar.
Dari keenam rukun iman tersebut yang akan kita bahas pada tulisan ini adalah rukun iman yang kedua, yaitu iman kepada para malaikat. Mengapa demikian?
Ya, mengimani malaikat berarti kita juga percaya bahwa Allah menciptakan semua makhluknya baik yang tampak maupun yang tidak tampak (ghoib) dengan tujuan tertentu. Manusia dan jin Allah ciptakan untuk beribadah kepada-Nya.
Sedangkan malaikat Allah ciptakan untuk kita imani, sebab Allah telah menciptakan kepada para mallaikat dari cahaya. Mereka tidak pernah berbuat dosa, sebab mereka tidak mempunyai hawa dan nafsu seperti yang dimiliki oleh manusia.
Tugas mereka akan mentaati segala perintah yang Allah berikan. Jumlah malaikat untuk pastinya tidak dapat kita ketahui secara pasti, sebab hanya Allah lah yang mengetahuinya. Namun kita harus mengimani para malaikat tersebut.
Allah menciptakan kepada para malaikat untuk mengerjakan perintah tertentu. Kemudian malaikat akan dengan toat melaksanakan perintah tersebut tanpa pernah menyimpang dari apa yang telah Allah tugaskan pada mereka.
Para malaikat tidak pernah berbuat dosa dan menyimpang dari perintah Allah. Sebab mereka memang Allah ciptakan tanpa memiliki hawa dan nafsu. Sehingga mereka hanya bersifat netral, mereka hanya akan mengerjakan apa yang Allah tungaskan.
Baca juga beritaku : Dakwah Nabi dan Rosul: Perbedaan, Jenis, dan Lokasi
Pengertian Malaikat
Dalam bahasa arab, malaikat berasal dari kata jamak almalaaikah dan kata almalak yang artinya adalah risalah atau mengemban suatu amanat. Dari makna tersebut malaikat memiliki pengertian utusan Allah yang senantiasa patuh terhadap semua perintah Allah dan selalu mengemban amanat yang telah Allah berikan.
Malaikat adalah makhluk ciptaan Allah yang bersifat ghoib. Allah menciptakan malaikat dari cahaya dan bertujuan sebagai perantara antara Allah dan makhluk ciptaan-Nya.
Allah menciptakan malaikat dengan akal pikiran yang sifatnya hanya statis. Artinya mereka dapat mengetahui apa yang Allah berikan dan akal pikirannya tidak berinovasi layaknya makhluk Allah yang lainnya. Maka dari itu, malaikat selalu taat pada perintah Allah dan tidak pernah mengerjakan dosa sedikit pun.
Malaikat juga tidak memiliki hawa nafsu seperti yang ada pada diri manusia dan jin miliki, sehingga mereka jauh dari hal-hal yang dapat mendatangkan dosa. Malaikat adalah makhluk Allah yang paling suci.
Meskipun malaikat adalah makhluk Allah yang ghoib. Tidak dapat kita lihat dengan mata terlanjang namun kita wajib mengimani keberadaannya. Di sisi kita pun ada dua malaikat yang selalu mengikuti kemana saja kita berada dan apa saja yang kita kerjakan.
Nama dari kedua malaikat tersebut adalah Raqib dan Atid yang bertugas untuk mencatat semua amal baik dan amal buruk yang kita kerjakan sewaktu di dunia.
Maka dari itu, meskipun kita telah mengerjakan suatu perbuatan yang baik atau buruk tanpa sepengetahuan orang lain, namun ada dua malaikat di samping kita yang akan selalu siaga mencatat semua amal perbuatan yang kita kerjakan.
Semua daftar nama malaikat tersebut tidak pernah mengeluh dalam menjalankan tugasnya. Mereka dengan taat dan senang hati mengerjakan apa yang menjadi tugas mereka. Sehingga sebanyak apapun amalan yang akan kita kerjakan, mereka tidak akan mengeluh dalam mencatatnya.
Rukun Iman Tentang Malaikat Dan Hadist Tentangnya
Dalam rukun iman, iman kepada malaikat merupakan rukun iman yang kedua. Allah menciptakan malaikat dari cahaya yang sifatnta ghoib. Malaikat-malaikat tersebut sellau taat kepada Allah dan tidak pernah mengerjakan dosa.
Menurut sabda beliau Nabi Muhammad SAW :
“Allah menciptakan malaikat dari cahaya, menciptakan jin dari api dan menciptakan Nabi Adam dari tanah (sebagaimana yang telah menjadi sifat manusia)” (HR. Muslim).
Sebagai seorang muslin kita wajib iman kepada malaikat, meskipun sifat mereka ghoib dan tidak dapat kita lihat secara langsung. Iman kepada melaikat maksudnya yaitu meyakini akan keberadaannya dan meyakini bahwa mereka adalah makhluk ciptaan Allah.
Malaikat selalu taat dalam beribadah kepada Allah, tidak pernah sekali pun mereka mengerjakan dosa. Tidak ada seorang pun yang dapat mengetahui berapa jumlah pastinya malaikat, sebab hanya Allah yang mengetahuinya.
Allah berfirman dalan Al-qur’an surat Al-Baqarah ayat 285 :
“Utusan Allah itu (Rosul) juga beriman pada tuhan mereka (Allah). Dan orang-orang yang beriman juga iman terhadap apa-apa yang dibawa oleh rosul-Nya. Semuanya beriman kepada Allah, beberapa malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya dan beberapa utusan-Nya. Dan Allah tidak membeda-bedakan dari beberapa utusan-Nya. Mereka Rosul dan orang-orang iman berkata: Kami sanggup mendengar dan taat. Ampunilah kami ya Tuhan kami, dan hanya pada engkaulah kami kembali“.
Dari firman Allah tersebut dapat kita ambil kesimpulan bahwa beriman kepada mailaikat merupakan kewajiban bagi orang islam. Iman kepada malaikat yaitu kita kerjakan dalam hati dengan percaya adanya mereka dan dengan perbuatan. Yaitu dengan selalu berhati-hati dalam berbuat, sebab ada malaikat yang selalu mencatat amalan yang kita kerjakan.
Malaikat memiliki tugas sendiri-sendiri sesuai dengan apa yang telah Allah perintahkan kepada mereka. Wujud malaikat sendiri bukan laki-laki dan juga bukan perempuan. Kita tidak perlu menebak-nebak seperti apa wujud malaikat itu, sebab Allah menciptakan mereka bersifat ghoib, meskipun demikian kita wajib beriman kepa malaikat.
10 Daftar Nama Malaikat Dan Tugas Para Malaikat
Beriman kepada malaikat merupakan salah satu pelaksanaan rukun iman, yaitu rukun iman yang kedua. Setidaknya ada 10 daftar nama malaikat yang wajib kita imani. Nama-nama malaikat tersebut yaitu : Jibril, Mikail, Israfil, Izroil, Munkar, Nakir, Raqib, Atid, Malik dan Ridwan.
Sebenarnya jumlah malaikat sendiri ada banyak, untuk jumlah pastinya hanya Allah lah yang mengetahuinya. Sebagai manusia yang beriman, kita wajib mengimani-Nya. Dalam Al-qur’an disebutkan ada 10 daftar nama malaikat yang wajib kita imani.
Masing-masing dari malaikat ersebut memiliki tugasnya masing-masing, berikut ini adalah 10 nama-nama malaikat yang wajib kita imani beserta tugasnya.
Baca juga beritaku : 9 Tanda Kiamat, Sungai Eufrat (Lokasi, Dan Kondisi Sekarang)
Malaikat Jibril
Tugas malaikat Jibril adalah menyampaikan wahyu dari Allah kepada para utusan (rosul). Meskipun tugas utama malaikat Jibril adalahh menyampaikan wahyu, namun Allah juga memerintahkan kepada malaikat Jibril untuk meniupkan roh pada setiap janin yang masih ada di dalam kandungan.
Untuk saat ini, para nabi dan rosul sudah tidak ada. Sebab Allah telah menjelaskan dalam Al-qur’an bahwa nabi dan rosul yang terakhir adalah Nabi Muhammad SAW. Sehingga tugas utama malaikat Jibril tidak lagi menyampaikan wahyu melainkan meniupkan roh pada setiap janin yang ada di dalam kandungan.
Malaikat Mikail
Tugas malaikat Milail adalah memberi rizki kepada seluruh makhluk yang ada di dunia. Rizki tersebut berasal dari Allah dan wujud rizki tersebut bermacam-macam. Ada yang berupa harta, hujan, angin, dll.
Rizki tersebut untuk seluruh makhluk yang ada di bumi, yaitu manusia, hewan dan tanaman. Semuanya akan mendapat riski dari Allah sesuai dengan porsinya (qodar) masing-masing.
Malaikat Israfil
Tugas malaikat Israfil adalah meniup sangkala besok di hari kiamat. Dalam Al-qur’an dijelaskan bahwa sangkala itu sejenis terompet yang berfungsi sebagai tanda datangnya hari kiamat.
Allah perintah kepada malaikat Israfil untuk meniupnya besok di hari kiamat, saat itulah semua makhluk akan mati dan bumi akan hancur pada tiupan yang pertama.
Kemudian pada tiupan yang kedua semua makhluk akan bangkit dan dimintai pertanggung jawaban selama hidupnya di dunia.
Malaikat Izroil
Allah perintah pada malaikat Izroil untuk mencabut nyawa pada setiap makhluk yang Allah kehendaki. Tidak ada seorang pun yang dapat menunda atau mendahulukan ajalnya jika Allah sudah berkehendak.
Tanpa belas kasihan, malaikat Izroil akan menjalankan tugasnya untuk mencabut setiap nyawa yang telah Allah perintahkan. Saat itu manusia tidak dapat menawarnya.
Malaikat Munkar
Tugas malaikat Munkar adalah memberi pertanyaan kepada semua makhluk di dalam kubur. Malaikat Munkar akan bertanya Siapa Tuhanmu? Siapa Nabimu? Apa Agamamu?
Manusia yang lolos dari pertanyaan tersebut maka akan selamat dari siksa kubur. Namun bagi yang tidak dapat menjawabnya, maka mereka akan mendapat siksa di dalam kubur.
Malaikat Nakir
Tugas malaikat Nakir sama seperti malaikat Munkar, yaitu memberi pertanyaan di dalam kubur. Malaikat Nakir akan datang dengan wajah yang begitu seram dan menakutkan bagi orang yang mati dengan membawa dosa.
Namun berbeda dengan orang yang mati dengan keadaan penuh dengan amal kebaika, malaikat Nakir akan datang dengan tampilan yang menyenangkan.
Malaikat Raqib
Raqib bertugas untuk mencatat semua amal kebaikan yang manusia kerjakan selama di dunia. Untuk itu, sebagai manusia kita tidak perlu mengharap pengakuan atau pujian dari orang lain atas perbuatan baik yang telah kita kerjakan.
Biar saja amal baik yang kia kerjakan hanya diri kita sendiri yang tahu serta malaikat dan Allah saja. Demikian itu lebih baik dan perbuatan yang Allah senangi.
Malaikat Atid
Sebaliknya, semua amalan buruk yang kita kerjakan selama di dunia akan dicatat oleh mlaikat Atid. Meskipun dosa yang kita kerjakan tidak terlihat oleh orang lain, namun malaikat akan selalu mencatatnya dan melaporkannya pada Allah besok di hari pembalasan.
Maka dari itu, dalam berbuat segala sesuatu hendaknya kita perhatikan. Meskipun dalam kondisi yang tidak orang lain ketahui, namun Allah dan para malaikat akan menyaksikannya.
Malaikat Malik
Allah memberi tugas kepada malaikat Malik untuk menjaga pintu masuk neraka. Neraka sendiri adalah tempat kekal bagi orang-orang yang berbuat dosa selama di dunia.
Di dalam neraka, mereka akan mendapat siksaan yang begitu pedih dan mereka akan kekal selama-lamanya.
Malaikat Ridwan
Berbeda dengan malaikat Malaik, tugas malaikat Ridwan adalah menjaga pintu surga. Sedangkan baunya surga sendiri sudah tercium harum dari jarak ratusan tahun perjalanan. Masya Allah…
Baca juga beritaku : Urutan Perang Islam, 12 Pertempuran Yang Terdahsyat Dalam Sejarah
Nama Malaikat Yang mendapat Hukuman Dari Allah SWT
Allah telah memberi syahwat kepada malaikat Harut dan Marut. Keduanya kini mendapat hukuman dari Allah berupa siksaan di Babil, sebuah penjara bawah tanah yang keadaannya begitu gelap.
Harut dan Marut disiksa dengan cara digantung menggunakan rantai besi dan kepalanya terbalik. Mereka akan mendapat siksaan berupa rasa haus yang teramat dan minuman mereka dari sesuatu yang membusukkan. Mereka akan mendapat siksa hingga datangnya kiamat.
Sebab mereka mendapat hukuman karena saat itu Allah memberi cobaan ilmu sihir kepada mereka. Namun mereka malah menyalah gunakan ilmu sihir tersebut.
Mereka juga mengajarkan ilmu sihir tersebut kepada manusia yang mendatangi mereka untuk belajar ilmu sihir. Akhirnya ilmu sihir tersebut oleh manusia banyak untuk berbuat kerusakan, bukan untuk berbuat kebaikan.
Baca juga beritaku : Keteladanan Khulafaur Rasyidin, 4 Khalifah Islam Untuk Peradaban Dunia