Raya Purnama Hadiahkan Rumah Impian Untuk Brigpol Jafar

Diposting pada

BERITAKU.ID, PANGKEP – Ramadan Rumah Impian (RRI) yang merupakan program tahunan dari REI dan Harian Fajar kembali hadir, adalah Brigpol Jafar, anggota kepolisian dari Polres Pangkep dan Aiptu Suhati Polwan dari Polres Bone yang beruntung mendapatkan rumah gratis, Sabtu (11/5/2019).

Pemberian rumah secara gratis ini sendiri diberikan oleh pihak pengembang asal Pangkep, PT Devina Raya Purnama. Dan penyerahan berlangsung di Perumahan Raya Purnama 2, jalan matahari, kelurahan Paddoang doangan, kecamatan Pangkajene.

Penyerahan dihadiri langsung Kepala Biro SDM Polda Sulsel Kombespol Yohannes Ragil, Wakil Bupati Pangkep Syahban Sammana, Dirut PT Devina Raya Purnama hj. Nhaisya Dewi Purnama, dan ketua Rei Sulsel M Sadid.

“Ini merupakan kali pertama PT. Raya Purnama ambil bagian, dan berharap tahun depan bisa memberi bantuan rumah lagi kepada warga pangkep lainnya, jelas M. Sadid usai acara,”

Sementara itu, Kepala Biro SDM Polda Sulsel, Kombespol Yohannes Ragil mengatakan jika, tahun ini ada dua anggota polri yang beruntung, dan hal tersebut diakui telah melalui proses dan survei dari berbagai wilayah Polres di Sulsel.

“Kami sangat berterima kasih dengan program ini, dan dua anggota kami yang beruntung memang layak mendapatkan, karena ini sudah melalui proses survei, itu diseluruh Polres di Sulsel,” ungkapnya.

PT. Devina Raya Purnama sendiri, adalah salah perumahan dengan pelanggan terbanyak, karena memiliki persyaratan yang cukup mudah untuk seluruh lapisan masyarakat.

Tidak hanya itu, PT. Devina Raya Purnama sendiri, adalah salah satu pengembang yang bekerjasama sama langsung dengan polri, dalam penyediaan rumah layak huni untuk anggota kepolisian. (*)

 

Editor: Sy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *