Cegah Genangan Air Dijalan, Tim Katak Wajo Lakukan Hal Ini

Diposting pada

BERITAKU.ID, MAKASSAR- Tim kebersihan Kecamatan Wajo atau biasa dieberi gelar sebagai Tim Katak lakukan pembersihan drainase dibeberapa wilayah yang ada di Kecamatan Wajo, Rabu, (8/52019). Katak Wajo.

Mustamin sebagai kordinator tim mengatakan bahwa aktivitas ini rutin dilaksanakan guna mencegah terjadinya genangan dibeberapa akses jalan.

“Aktivitas ini rutin kami laksanakan dengan tim, selain mencegah terjadinya genangan pada beberaapa akses jalan, ini juga untuk memberikan sebuah kenyamanan pada masyarakat sekitar,” kata Mustamin.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut tidak terlepas dari arahan yang telah diberikan oelh Camat Wajo Aulia Arsyad.

“Kegiatan ini juga adalah kegiatan yang selalu di instruksikan oleh Ibu Camat dalam rapat koordinasi, pertahankan keindahan Kota Makassar khususnya yang ada di Kecamatan Wajo, tambah Mustamin.

Perlu diketahui juga bahwa kegiatan tersebut menjadi dukungan terhadap Wali Kota Moh Ramdhan Danny Pomanto “Makassar Tidak Rantasa”. (WK*)

Editor: Dicky Minion

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *