Cerita daripada air zam zam
Air zam-zam (Foto: umma.id)

Cerita Air Zam Zam: 5 Manfaat Hingga Kisah Rosulullah

Diposting pada

Cerita air zam zam, adalah salah satu air terbaik di dunia, yang mempunyai kemuliaan dan faedah di dalamnya. Bahkan terdapat 5 manfaat serta menjadi salah satu andil dari kisah Rosulullah SAW. Maka, begini jelasnya.

Beritaku.id, Berita Islami_ – Maha suci Sang Pemilik alam semesta. Ia memberikan rahmat kepada makhluk-Nya dengan segala bentuk rahmat yang ada, termasuk kepada cerita dari air zam zam. HIngga pada akhirnya menuju kepada persimpuhan, memanjatkan rasa syukur kepada-Nya.

Oleh: Ayu Maesaroh(Penulis Berita Islami)

Hai, bertemu dengan tagline tulisan yang dirindukan, rindu yang selalu hadir dengan berbagai kisah dan cerita yang tergambar di sana.

Antara kau aku, yang bercerita dengan saksi sang rembulan, serta tirai malam yang kini menghiasi langit bumi. Begitu cantik, walau semakin malam, semakin menusuk rasanya hembusan dari angin yang datang.

Dan, begitulah sebuah cerita, dibalut dengan frasa yang membuat mereka layaknya ada, serta membawa kita kepada dunia, yang entah dapat kita percaya atau tidak.

Tapi, bicara masalah cerita, ada salah satu hal yang akan kita kupas dalam artikel kali ini, yakni tentang air zam-zam. Jadi, begini jelasnya.


Ceritakan Asal Usul Adanya Air Zam-Zam

Asal-usul cerita air zam zam
Sumur daripada air zam-zam (Foto: simasaktiumroh.com)

cerita dari air zam zam ini, berawal dari fenomena istri kedua dari Nabi Ibrahim, yang mana mendapatkan perintah dari Allah untuk tinggal dan mengasingkan diri di padang Arafah, yang begitu panasnya.

Saat itu, Siti Hajar dalam keadaan mengandung anak dari Nabi Ibrahim, hingga pada akhirnya Siti Hajar melahirkan seorang putra, dan memberikan nama ialah Ismail.

Baca juga beritaku: Model Pelacuran Zaman Nabi Muhammad SAW Dan Bentuk Perkawinan

Yang mana dari kisah tersebut, memunculkan air zam-zam yang kini sangat terkenal di belahan dunia. Air zam-zam tersebut, adalah sebuah air yang tidak akan pernah habis bahkan kering, walau termakan oleh waktu.

Karena air zam-zam ini, merupakan air suci yang mana memberikan manfaat untuk seluruh ummat muslim di dunia, yang sedang melaksanakan ibadah haji ataupun umroh, pada tanah sucinya Allah.

Letak daripada air zam-zam atau sumur zam-zam ini, berada dekat pada halaman Masjidil Haram, atau jaraknya sekitar 21 meter, dari Masjidil Haram.


Ceritakan Bagaimana Awal Kisah Munculnya Air Zam-Zam

Kisah air zam-zam dan keajaibannya (Foto: saudinesia.com)

Terlepas dari hal tersebut, ada sebuah kisah yang menjadi titik sejarah daripada air zam-zam ini. Ialah kisah daripada Siti hajar yang berjuang mencari air, agar beliau dapat menyusui anak pertamanya.

Pada waktu itu, ia beserta dengan anaknya, berada di padang yang sangat panas dan kering, sehingga sangat jarang untuk mendapatkan air di sana.

Hingga suatu ketika, Siti Hajar mendapatkan cobaan dari Allah, yang mana air susunya tidak cukup untuk memberikan nutrisi kepada sang anak.

Siti Hajar kebingungan kala itu, Maka, beliau akhirnya mencari air ke sana kemari dengan cara berlari dari bukit Safa, lalu ke Bukit Marwah, lalu kembali kepada bukit satu ke bukit yang satunya lagi, sebanyak 7 kali.

Secara tidak langsung, hal ini pun menjadi salah satu aturan daripada runtutan menunaikan ibadah haji, hingga saat ini. Terlepas dari hal tersebut, Siti Hajar pun akhirnya menemukan air yang sangat segar.

Yang mana air tersebut berasal dari hentakan kaki anaknya yakni Ismail bayi, keluar dari sana, sehingga tanpa pikir panjang, Siti Hajar pun mulai meminum air tersebut.

Dan hasilnya, Siti Hajar dapat menyusui anaknya dengan baik, serta berterimakasih kepada Allah atas segala yang telah Ia limpahkan kepadanya, serta anaknya.

Dan akhirnya sampai detik ini, air zam-zam tersebut terus ada, dan bahkan sudah ribuan ummat muslim yang membawa air tersebut ke negaranya masing-masing, guna sebagai tanda bahwa mereka telah menunaikan ibadah haji.

Yang merupakan rukun islam yang ke 5, yang mana sangat beruntung bagi mereka, mendapatkan panggilan dari Allah untuk berkunjung ke rumah Allah yang suci.


Hikmah Kisah Air Zam Zam

Hikmah dari mengenal air zam-zam (Foto: acehasia.com)

Terlepas dari hal tersebut, kita bisa mendapat gambaran dari kisah Siti Hajar, yang mana beliau sangat sabar dalam mencari air minum bagi anaknya.

Terus berjuang, pantang menyerah agar nantinya dirinya dapat menyusui anak pertamanya tersebut, meski dalam keadaan yang mana Allah sedang menguji kesabaran beliau.

Lalu, dari kesabaran serta kegigihan Siti Hajar, sebuah air yang berasal dari hentakan kaki mungil anaknya sendiri, muncul dan keluar dari tempat persembunyiannya.

Dari cerita tentang munculnya air zam zam tersebut, sungguh Maha Kuasa benar-benar memberikan pembuktian kepada ummat-Nya, bahwa Dia, penguasa dunia dan alam semesta yang sesungguhnya.

Baca juga beritaku: 170 Urutan Shahabiyah dan Sahabat Rasulullah Nabi Muhammad SAW

Atas kehendak-Nya, sebuah air yang sangat tidak mungkin mengalir bahkan muncul di daerah yang panas tersebut, pun tetap bisa.

Hingga di dalamnya memiliki berbagai manfaat yang bisa dipetik oleh manusia, dan bahkan bisa memberikan obat kepada ummat muslim yang mungkin sampai detik itu masih harus berjuang melawan sakitnya.


Manfaat Air Zam Zam

Manfaat dari air zam-zam (Foto: agungwisata.co.id)

Dan tidak lupa dengan berbagai manfaat dari air zam-zam. Yang mana air ini adalah air yang tidak akan pernah habis, bahkan termakan oleh waktu, periode, abad, dan sebagainya.

Air ini juga sangat suci, memberikan faedah yang begitu banyak bagi siapa saja yang berhasil mendapatkan air zam-zam, air tersuci di dunia ini.

Oleh karenanya, berikut beberapa manfaat daripada air zam-zam:

Menjadi Salah Satu Indikator Pengampunan Dosa

Siapa sangka bahwasannya air yang berasal dari sebuah sumur di Mekkah ini, ternyata dapat membersihkan diri kita dari dosa-dosa yang pernah kita perbuat.

Entah yang sengaja, maupun yang tidak sengaja. Karena kita sadar betul, bahwasannya manusia adalah tempat daripada lupa dan dosa.

Sehingga sudah selayaknya kita hamba daripada Sang Pencipta, meminta dan memohon ampun kepada-Nya, sehingga kita dapat melaksanakan kehidupan yang lebih baik.

Indikator Dapat Mewujudkan Keinginan

Hal ini sudah tercantum dalam sabda Nabi Muhammad SAW, yang artinya:

Air zam-zam itu berkhasiat sesuai dengan apa yang diniatkan..

HR. Ibnu Majah

Dari hadist tersebut, dapat kita simpulkan bahwasannya, air zam-zam ini dapat menjadi salah satu indikator kita, agar permintaan atau niat kita dapat terwujud, sesuai dengan ekspektasi.

Karena kembali lagi, air zam-zam merupakan air terbaik yang ada di dunia ini. Otomatis hal tersebut juga mempengaruhi daripada kualitas, serta khasiat dari air tersebut miliki.

Tapi, perlu diingat bahwasannya dalam memberikan niat haruslah positif, entah untuk kebaikan diri sendiri, orang-orang yang ada di sekitar, ataupun lainnya.

Sehingga apa yang akan kita petik akan sesuai dengan niat kita, karena sudah dari awal niat kita itu baik, dan membawa air zam-zam ke rumah juga baik.

Menjadi Obat

Seperti yang sudah kita singgung sebelumnya, bahwasannya air zam-zam ada dan tercipta, mengandung kebaikan yang sangat banyak bagi ummat muslim.

Salah satunya adalah menjadi obat mujarab bagi ummat muslim yang mungkin sudah gelisah dan resah, harus menjalankan cara apalagi agar mereka kembali sembuh.

Rosulullah SAW juga bersabda akan hal ini, yang artinya:

Air zam-zam berkhasiat sesuai dengan yang diniatkan. Jika niatmu meminta kesembuhan, maka Allah akan menyembuhkan dirimu. Dan jika engkau meminumnya dengan niat hilangkan dahagamu, maka Allah akan menghilangkan rasa dahagamu. Ia adalah galian daripada Jibril dan siraman kepada Ismail..

HR. Ibnu Abbas dan Al Hakim

Menghindarkan Diri dari Sifat Munafik

Munafik adalah salah satu sifat yang Allah benci, dan bahkan mempunyai siksaan tersendiri bagi para makhluk Allah yang memiliki sifat munafik ini.

Tersebab hal tersebut, Allah memerintahkan ummat muslim agar menghindarkan diri dari sifat tersebut, salah satu caranya adalah dengan meminum air zam-zam ini.

Rosulullah bersabda dalam hal ini, yang artinya:

Meminun air zam-zam sampai puas, maka akan terhindar dari kemunafikan..

HR. Ibnu Abbas

Memberikan Limpahan Keberkahan

Allah memberikan keberkahan bagi siapa saja yang Ia kehendaki. Dengan mendapatkan berkah dari Allah, semua kegiatan, kehidupan, aktivitas yang manusia lakukan, seperti mendapat kemudahan dari-Nya.

Apalagi dengan kelimpahan berkah, yang mungkin jumlah berkah itu tak terhingga, datang kepada kita sebagai manusia. Sungguh, sudah sepantasnya kita bersyukur atas apa yang telah Allah berikan kepada kita.


Kenapa Air Zam Zam Menjadi Air Terbaik di Muka Bumi?

Cerita air zam zam yang menjadi air terbaik di dunia
Air terbaik di dunia (Foto: audit.alhasanah.sch.id)

Tapi, kenapa bisa air zam-zam menjadi air terbaik di muka bumi ini? Hal ini rasanya wajar bagi kita, yang mungkin sampai detik ini masih tidak percaya dengan adanya fakta tersebut.

Nyatanya sudah ada begitu banyak penelitian yang mengatakan, bahwasannya air zam-zam merupakan air terbaik, bahkan terjernih di dunia, ketimbang dengan air yang ada di pegunungan Alpen.

Yang kita tahu juga bahwa pegunungan Alpen, memiliki tingkat kandungan bikarbonat yang cukup tinggi, yakni sekitar 357 mili gram per liter.

Namun, seiring dengan penelitian dari beberapa ahli, mengatakan bahwa air zam-zam memiliki senyawa bikarbonat yang lebih tinggi, ketimbang air di pegunungan Alpen, sebesar lebih dari 360 miligram per liternya.

Baca juga beritaku: Berita Nabi Muhammad SAW Dengan Nuzulul Quran

Lalu mempunyai kandungan senyawa yang sangat baik, untuk membunuh bakteri serta virus jahat yang bersarang di tubuh manusia.

Dari cerita mengenai air zam zam ini, tidak heran jika pada akhirnya, menjadi air yang terjernih, bahkan terbaik di dunia. Fakta lainnya adalah, sumur yang selalu ada air tersebut, dan tidak pernah habis.

Menjadi indikator juga, akan keunikan daripada air zam-zam yang ada di Mekkah tersebut.


Cerita Kisah Air Zam Zam Membersihkan Isi Dada Rasulullah, Benarkah?

Nabi Muhammad SAW dan air zam zam (Foto: dream.co.id)

Dan kemuliaan daripada air zam-zam tersebut, ternyata memiliki sebuah kisah yang begitu terngiang dalam kepala kita sebagai ummat muslim.

Ya, benar. Pembelahan daripada dada Nabi Muhammad SAW kala sebelum serta akan menjadi seorang Nabi dan Rosul, benar adanya. Pembelahan itu bahkan terjadi sebanyak 4 kali, dan berawal dari Nabi Muhammad SAW masih kecil.

Dilansir dari nuonline.com, ada 4 fase pembelahan dada Rosulullah, yang bertujuan agar hatinya menjadi bersih, dan siap menerima wahyu yang nantinya akan Allah mandatkan kepada beliau.

Ialah pada masa kanak-kanak, waktu itu umur beliau masih sangat kecil. Malaikat Jibril menghampiri Nabi Muhammad SAW, dan membawanya untuk melaksanakan pembelahan dada, guna membersihkan hati dari beliau.

Jibril pun berkata ini adalah bagian setan darimu.. dan setelah itu Jibril mengembalikan Nabi Muhammad seperti sedia kala.

Lalu yang kedua adalah saat Nabi Muhammad berusia 10 tahun, Jibril pun datang dan membawa Nabi Muhammad untuk melaksanakan pembelahan dada untuk kedua kalinya.

Dengan tujuan agar nantinya, Nabi Muhammad SAW terhindar dari hal-hal yang membuat seorang pemuda cacat. Entah dalam perlakuan, sifat, dan lainnya.

Yang ketiga adalah pada saat Nabi Muhammad SAW mendapatkan wahyu dari Allah, kala itu beliau sudah berusia 40 tahun. Dengan tujuan agar beliau dapat siap dan teguh pendirian, saat melaksanakan mandat tersebut.

lalu cerita dari air zam zam yang digunakan untuk membersihkan hati daripada Nabi Muhammad SAW, ialah pada saat akan melakukan Isra’ Mi’raj, yang kita tahu dari hal tersebut, terbentuklah perintah kepada ummat muslim untuk melaksanakan sholat 5 waktu.

Penutup

Itulah beberapa pembahasan mengenai cerita air zam zam, yang sangat berarti dan menambah ilmu kita terhadap agama, dan aspek lainnya.

Dari pembahasan tadi juga, kita dapat mengerti, bahwa air zam-zam bukanlah air seperti yang pada umumnya kita lihat.

Ia, memiliki keistimewaan yang bahkan tidak dimiliki oleh jenis air lain di dunia ini. Tidak heran jika air zam-zam dinobatkan sebagai air terbaik di dunia.

Sekian ulasan kali ini, semoga menginspirasi.

Daftar Pustaka

  1. https://www.liputan6.com
  2. https://akurat.co
  3. https://islam.nu.or.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *