Koalisi Diperluas, Jokowi: Politik Semua Serba Mungkin
Jokowi dan Megawati

Koalisi Diperluas, Jokowi: Politik Serba Mungkin

Diposting pada

BERITAKU.ID – Merajut kembali kebersamaan, persaudaraan adalah ibadah, jangan bercerai-berai.

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menyampaikan di dalam politik semaunya serba kemungkinan.

Hal itu disampaikan Jokowi usai menghadiri pembukaan Kongres V PDIP di Hotel Grand Bali Beach Hotel, Sanur, Kamis (8/8/2019). Ia menyatakan, tidak menutup kemungkinan koalisi ke depan diperlebar alias ditambah. Hal ini menyusul keakraban Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dengan PDIP.

“Ya politik itu kan semua serba mungkin,” kata Jokowi.

Tetapi, hal ini belum pernah dibahas. Semuanya harus dibicarakan dengan ketua umum parpol pendukung lainnya.

“Belum, kita belum ketemu dengan ketua-ketua partai koalisi. Kita belum ketemu. Kalau ketemu kita akan berbicara nanti mengenai tambahan koalisi, misalnya yang berkaitan dengan menteri belum, kita belum ketemu,” ucap Jokowi.

Menurutnya urusan ini akan dibicarakan, tetapi bukan dalam waktu dekat.

“Tapi tidak dalam waktu dekat ini. Karena kita masih ketemu dengan ketua-ketua koalisi kita aja belum,” kata Jokowi.

Sebelumnya, usai Pemilihan Presiden 2019, kedua kandidat yang bertarung, Joko Widodo dan Prabowo Subianto akhirnya melakukan pertemuan di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Pertemuan pada 13 Juli tersebut dalam rangka meneduhkan situasi di masyarakat akibat Pilpres 2019.

Hal tersebut banyak menimbulkan pikiran bahwa keduanya akan berkoalisi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *