Ibunda SBY Meninggal Dunia, Presiden Jokowi: Almarhumah Adalah Sosok Wanita yang Hebat

Diposting pada

BERITAKU.ID, MAKASSAR – Kematian adalah jembatan yang menghubungkan orang yang mencintai dengan yang dicintainya, Sabtu, (31/8/2019).

Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) turut menyampaikan dukacita atau belasungkawa atas meninggalnya ibunda Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Siti Habibah.

Selain menyampaikan belasungkawa, Jokowi juga mengenang sosok Siti Habibah.

Presiden Jokowi mengatakan, Siti Habibah semasa hidup adalah sosok perempuan hebat yang bisa mengantarkan sang putra menjadi pemimpin.

Almarhumah Siti Habibah dimata Jokowi telah sukses mendidik sang putra.

Tidak hanya itu, orang nomor satu di Indonesia itu juga mengingat Siti Habibah sebagai seroang pengagum Presiden RI pertama, Soekarno.

Hal itu dikatakan Jokowi lantaran menurutnya SBY kerap diajak Siti Habibah berziarah ke makam Soekarno.

“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun.

Turut berbelasungkawa atas wafatnya Ibu Hajjah Siti Habibah binti Abdul Kohar, ibunda dari Bapak Susilo Bambang Yudhoyono pada usia 87 tahun, Jumat 30 Agustus malam.

Almarhumah Siti Habibah adalah seorang ibu yang semasa hidupnya telah sukses menyiapkan, mendidik, dan mengantarkan putranya menjadi seorang pemimpin.

Seingat saya, Almarhumah juga adalah seorang pengagum Bung Karno. Beberapa kali beliau mengajak sang putra, semasa masih menjadi seorang Taruna, berziarah ke makam Bung Karno.