Komunikasi Daring Sinkron Asinkron
Bentuk Komunikasi Terbaru, Dalam Jaringan Sinkron Asinkron (Foto: Mxresdepault)

Sinkron Asinkron, Bentuk Komunikasi Daring, 7 Persamaan & Perbedaan

Diposting pada

Komunikasi masa kini, dengan konsep Sinkron dan Asinkron, berupa Komunikasi Daring, bagaimana Persamaan dan Perbedaan keduanya?

Beritaku.id, Organisasi dan Komuikasi – Memindahkan informasi maupun menyampaikan pikiran atau perasaan dari seseorang kepada orang lain disebut komunikasi.

Oleh Tika Yanti (Penulis Organisasi dan Komunikasi)

Komunikasi daring atau komunikasi dalam jaringan adalah sebuah teknik komunikasi menggunakan jaringan internet.

Daring adalah singkatan dari “dalam jaringan” merupakan bentuk interkoneksi dari berbagai perangkat.

Note

Pada tahun 1960, sebuah Universitas di Hawaii menggunakan komunikasi dalam jaringan pertama kali.

Lambat laun Universitas of Hawaii ini mengembangkan Ethernet yaitu sebuah teknologi perangkat komunikasi pada komputer. Mereka memberi nama ALOHA pada perangkat tersebut.

Ethernet memiliki sebuah software di dalamnya yang pada waktu itu memiliki nama ARPANET.

Tahun demi tahun kemudian mengalami perubahan nama menjadi interconnected network atau internet.

Pertama kali di tahun 1980, internet mulai memasuki dunia pendidikan. Pengenalan pendidikan menggunakan komputer meluncur di pertengahan 1990. Saat itu hanya sedikit orang yang dapat mengoperasikankomputer.

Baca juga beritaku: Definisi Komunikasi Verbal Dan Nonverbal Serta Contoh!

Komunikasi Dalam Jaringan, Kelebihan Dan Kekurangan

Interkoneksi memiliki kelebihan dan kekurangan.

Komunikasi daring
Interkoneksi dalam komunikasi daring (Foto: Elvira)

Kelebihan dan Kekurangan Komunikasi Daring

Kelebihan

Komunikasi dalam jaringan memiliki beberapa kelebihan:

  1. Setiap orang dapat melakukannya dimana saja asalkan mendapatkan koneksi internet.
  2. Lebih efisien terhadap biaya dan waktu.
  3. Intensitas komunikasi meningkat dan terintegrasi dengan pelayanan TIK lainnya.
  4. Memperbanyak partisipan yang dapat ikut melakukan komunikasi karena jalur komunikasi semakin terbuka.

Kekurangan

Adapun kelemahan komunikasi dalam jaringan antara lain:

  1. Memerlukan perangkat khusus dan menyita konsentrasi.
  2. Tidak dapat mewakili emosi seseorang yang melakukan komunikasi.
  3. Dapat mencampur informasi penting dan tidak penting namun lebih banyak informasi tidak penting.
  4. Sering terjadi kesalahpahaman dalam menafsirkan informasi.
  5. Jika koneksi bermasalah maka informasi menjadi salah pengertian.

Menjalankan komunikasi daring tidak cukup hanya dengan koneksi internet. Beberapa peralatan yang mampu menunjang komunikasi ini juga perlu mendapat perhatian khusus.

Contohnya adalah hardware (perangkat keras) dan software (perangkat lunak). Perangkat keras meliputi komputer, ponsel pintar, mikrofon, dan headset.

Perangkat lunak merupakan sesuatu yang menghubungkan pengguna dengan hardware dan dapat berupa aplikasi.

Tanpa adanya bagian ini maka komunikasi tidak akan terjadi. Selain kedua komponen itu, memahami tata cara untuk mengaplikasikan software juga menjadi hal yang sangat penting.

Brainware dalam hal ini merupakan kemampuan manusia untuk mengoperasikan komunikasi secara daring.

Baca juga beritaku: Media Sosial, Strategi Komunikasi Pemasaran Dan Prospek Kerja

Komunikasi Daring Sinkron Asinkron

Bentuk komunikasi dalam jaringan (daring) terbagi menjadi komunikasi daring sinkron dan asinkron.

Komunikasi Daring Sinkron

Komunikasi daring sinkron merupakan komunikasi serentak. Maksudnya adalah pemberi dan penerima informasi melakukan komunikasi dalam satu waktu.

Contoh jenis komunikasi ini adalah ketika seorang dosen mengajar melalui aplikasi zoom.

Pada satu waktu baik mahasiswa maupun dosen melakukan kegiatan online dan saling melakukan kegiatan komunikasi.

WhatsApp video call ataupun Facebook Video Call juga merupakan contoh komunikasi daring sinkron.

Umumnya komunikasi jenis ini membutuhkan aplikasi penunjang. Google Meet adalah salah satu aplikasi penunjang disamping WhatsApp, Facebook, dan Zoom.

Komunikasi E Learning
Bentuk Komunikasi Daring: E Learning (Foto:Liputan6)

Jika Anda menemukan seseorang melakukan Live Instagram dan turut mengomentari kegiatan yang berlangsung, maka Anda sedang mempraktekkan komunikasi sinkron.

Mengirim pesan tanpa metode tunda seperti chat baik itu melalui aplikasi pembantu maupun media sosial juga merupakan jenis komunikasi ini.

Jika bermaksud mengirimkan pesan langsung kepada banyak orang, maka Anda dapat memilih menu “multiple” pada aplikasi pesan.

Dengan demikian proses penyampaian informasi menjadi lebih efisien. Hal yang menjadi kunci dari sebuah komunikasi daring adalah adanya koneksi internet dan peralatan penunjang yang umumnya membutuhkan alamat email Anda sebagai syarat untuk memiliki akun.

Cara membuat email tidak sulit dan gratis. Mengunjungi situs Gmail dan mengisi data diri adalah dua nilai utama untuk membuat email.

Aktivasi email tersebut melalui nomor ponsel dan Anda siap menggunakan email. Ketika mengunduh aplikasi yang membantu komunikasi daring, Anda hanya perlu memasukkan alamat email saat mendaftar dan membuat akun.

Kesulitan yang muncul umumnya adalah masalah koneksi yang tidak stabil. Jadi untuk memperlancar metode komunikasi daring sinkron, Anda memerlukan koneksi yang tidak terputus-putus.

Komunikasi Daring Asinkron

Jenis komunikasi daring asinkron adalah kebalikan dari komunikasi daring sinkron.

Penerima dan pemberi informasi tidak melakukan komunikasi dalam satu waktu atau masyarakat menyebutnya sebuah penyampaian informasi yang tertunda.

Pada jaman dahulu sebelum adanya daring, mengirim surat adalah salah satu contoh komunikasi asinkron.

Pengirim surat harus menunggu balasan dari penerima surat. Demikian pula halnya dalam komunikasi daring asinkron.

Ketika Anda mengirimkan pesan atau informasi pada seseorang, balasan berupa respon dari penerima membutuhkan waktu untuk sampai pada Anda.

Salah satu contoh pengiriman pesan yang tertunda adalah mengirim pesan melalui email.

Penerima kemungkinan tidak langsung memberi respon karena sedang tidak online.

Pengiriman pesan melalui email juga dapat dilakukan ke banyak penerima dalam satu waktu dengan metode broadcast.

Anda perlu memahami prosedur membuat email terlebih dahulu. Setelah mengikuti langkah-langkah yang ada, email akan menjadi aktif.

Tidak hanya email, komunikasi daring asinkron juga dapat melalui media WhatsApp.

Menggunakan fitur pesan tunda, Anda dapat mengatur kapan pesan akan sampai pada penerima.

Pelayanan perusahaan juga banyak menggunakan fitur tersebut untuk mendekatkan diri kepada konsumen.

Mereka dapat mengatur jadwal pengiriman pesan berupa ucapan selamat ulang tahun maupun informasi lainnya kepada banyak konsumen dalam satu waktu.

Komunikasi daring asinkron tidak membutuhkan respon cepat sehingga konektivitas internet bukan menjadi masalah.

Lancar maupun tidak lancar tidak membuat isi pesan menjadi berkurang atau justru menjadi sebuah kesalahpahaman.

Perangkat Kebutuhan Dalam Komunikasi Asinkron

Komunikasi daring asinkron juga membutuhkan perangkat untuk menyampaikannya. Koneksi internet, perangkat lunak dan kasar menjadi tiga aspek yang memiliki peran sangat penting.

Anda memerlukan komputer atau smartphone untuk mengetik pesan atau membuat video.

Kemudian Anda harus memiliki sebuah aplikasi sebagai media pengantar informasi ke penerima.

Anda pun perlu mempelajari langkah-langkah mengirimkan pesan melalui aplikasi tersebut, contohnya email. Ketika membuka aplikasi gmail, akan muncul tanda kertas dan pensil.

Jika hendak menulis pesan, maka Anda perlu mengklik tanda tersebut. Pada menu ‘kepada’, Anda perlu mengisi alamat email penerima pesan.

Ada pula menu judul pesan pada bagian atas. Isilah satu per satu hingga menemukan sebuah ruang kosong di bagian bawah menu-menu tersebut. Mulailah untuk menulis pesan dan klik kirim.

Interkoneksi Dalam Komunikasi Daring
Interkoneksi Dalam Komunikasi Daring (Foto: Priceprice)

Persamaan, Perbedaan Komunikasi Sinkron & Asinkron

Komunikasi terbagi menjadi dua macam yaitu komunikasi sinkron dan asinkron.

Persamaan Komunikasi Daring Sinkron Asinkron

Keduanya memiliki beberapa persamaan sebagai berikut:

  1. Membutuhkan perangkat untuk melakukan komunikasi seperti komputer dan ponsel pintar.
    Perangkat ini juga harus sesuai dengan jenis tipe aplikasi yang akan dipakai saat mengirim pesan.
    Contohnya adalah mengirim informasi melalui chat WhatsApp. Maka ponsel pintar harus memiliki tipe Android atau iOS.
    Apabila menggunakan komputer maka perlu mengupgrade perangkat tersebut agar dapat mengakses aplikasi-aplikasi tertentu.
    Komunikasi sinkron dan asinkron tidak hanya memerlukan perangkat kasar namun juga perangkat lunak.
    Adanya aplikasi ataupun program-program untuk melakukan komunikasi melalui hardware menjadi bagian penting lainnya. Menginstall Zoom atau Youtube dapat menunjang kegiatan komunikasi tersebut.
  2. Baik komunikasi sinkron dan asinkron, keduanya membutuhkan koneksi internet untuk menggunakannya.
    Jika jaman dulu membutuhkan tukang pos untuk mengantarkan pesan, maka dalam hal ini internet menggantikan tugas tukang pos. Komunikasi ini dapat dilakukan kepada banyak orang demikian pula dengan komunikasi asinkron. Anda juga dapat melakukannya dengan banyak orang dalam satu waktu.
  3. Komunikasi sinkron dan asinkron bertujuan untuk menyampaikan informasi kepada pihak lain dan kedua pihak mendapatkan pengertian yang sama terkait isi dari informasi tersebut.
  4. Untuk mengaplikasikan kedua jenis komunikasi tersebut, pemberi pesan dapat menyampaikan secara lisan maupun tulisan sesuai dengan perangkat lunak yang menunjang.
  5. Dapat melakukan komunikasi sinkron dan asinkron dimana saja dan kapan saja selama terdapat koneksi atau media yang menunjang.
  6. Keduanya efektif dan efisien.
  7. Pada komunikasi sinkron dan asinkron, Anda dapat mengirimkan pesan, video, dokumen, hingga gambar. Tentunya data-data tersebut harus sesuai dengan kapasitas pada aplikasi dan tidak melebihi.

Perbedaan Daring Sinkron Asinkron

Komunikasi sinkron dan asinkron memiliki beberapa perbedaan. Mereka adalah:

  1. Sifat pesan yang disampaikan. Untuk pesan mendesak yang membutuhkan respon cepat, maka sebaiknya menggunakan komunikasi sinkron.
    Jenis komunikasi tersebut bersifat serentak yaitu pengirim dan penerima pesan sama-sama online dalam satu waktu.
    Sedangkan untuk pesan yang tidak membutuhkan respon cepat, Anda dapat menggunakan metode komunikasi asinkron. Komunikasi ini merupakan komunikasi tunda.
  2. Anda dapat mengetahui jika pesan Anda sudah sampai dan penerima telah menerima pesan tersebut melalui komunikasi sinkron.
    Lain halnya pada komunikasi asinkron. Anda tidak dapat mengetahui apakah penerima pesan sudah menerima pesan dari Anda.
  3. Komunikasi sinkron memiliki nilai pesan yang tidak terarah karena biasanya topik akan melebar sedangkan pada komunikasi asinkron pesan menjadi lebih terarah.

Baca juga beritaku: Sinkronisasi dan Asinkronisasi Dalam Komunikasi Informatif Daring

Contoh Komunikasi Daring Sinkron Asinkron

Contoh komunikasi sinkron dalam pembelajaran sekolah adalah ketika guru dan murid melakukan tanya jawab dalam waktu yang bersamaan. Komunikasi asinkron adalah saat guru meminta siswa mengamati video rekaman pembelajaran di aplikasi YouTube.

Tidak hanya itu, guru juga bisa memberikan tugas melalui WhatsApp dan meminta siswa mengerjakannya keesokan hari.

Komunikasi sinkron membutuhkan akses internet yang stabil untuk menghindari kesalahpahaman dalam penyampaian dan penerimaan informasi. Berbeda dengan komunikasi asinkron yang tidak membutuhkan akses internet stabil ataupun jumlah paket data yang besar.

Komunikasi asinkron bersifat lebih fleksibel. Hal tersebut tidak menyulitkan penerima pesan untuk berkomunikasi dan membahas segala hal dengan lebih rinci karena tidak terikat waktu.

Sebagian orang menilai jika komunikasi asinkron merupakan komunikasi yang terjalin antara seseorang dengan orang lain yang tidak akrab. Sebenarnya hal itu tergantung pada konteks pesan. Fitur penunda pesan pada beberapa aplikasi ternyata sangat membantu seseorang untuk menjadi lebih dekat seperti pesan selamat ulang tahun atau pesan pengingat lainnya.

Baik komunikasi sinkron dan asinkron memiliki perhatian khusus saat ini. Penyampaian informasi membutuhkan waktu yang cepat dan sebab itulah internet menjadi kunci dari kedua jenis informasi tersebut.

Menyampaikan informasi dengan jumlah banyak dan dalam satu waktu tentu akan menyulitkan penerima pesan untuk memahami dengan cepat dan memberi respon dengan cepat pula.

Itulah sebabnya terkadang Anda juga membutuhkan komunikasi asinkron. Akan sangat memakan waktu jika harus menatap ponsel atau komputer selama berjam-jam hanya untuk berkomunikasi dengan orang yang sama secara terus menerus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *